MATERI AJAR HARI SENIN, 10 AGUSTUS 2020

MATERI AJAR
Hari/Tanggal              : Senin, 10 Agustus 2020
 Kelas                          : I
Tema                           : 1 ( Diriku )
Sub Tema                    : 4 ( Aku Istimewa )
Pembelajaran              : 1

Assalamualaikum wr.wb.
Anak shalih dan shalihah mari kita awali kegiatan belajar kita dengan berdoa.
Anak-anak setiap orang istimewa. Setiap orang memiliki kelebihan. Setiap orang juga memiliki kekurangan. Kita harus menghargai kelebihan orang lain. Kita juga harus memaklumi kekurangan orang lain. Kelebihan dan kekurangan adalah karunia Tuhan.
Lihatlah Udin dan teman-teman.



Mereka semua berbeda. Mereka berbeda fisik. Mereka berbeda sifat. Mereka juga berbeda budaya. Ada banyak perbedaan lainnya, tetapi mereka tetap berteman. Setiap orang istimewa. Perbedaan itu rahmat Tuhan. Kita harus mensyukurinya.

Keberagaman dalam Keluarga
Amati foto keluarga Udin.



Apa persamaan mereka? Apa perbedaan mereka?
Rambut Udin lurus. Rambut kakak juga lurus.
Udin memakai kacamata. Kakak tidak memakai kacamata.
Udin suka bermain bola. Kakak suka bermain boneka.
Setiap orang berbeda. Meskipun berasal dari satu keluarga.
Latihan!
Temukan ciri khas anggota keluargamu.
1.     Ayah
Ciri-cirinya     :
2.     Ibu
Ciri-cirinya     :
3.     Kakak
Ciri-cirinya     :
4.     Aku
Ciri-cirinya     :
5.     Adik
Ciri-cirinya     :

Jika tidak memiliki kakak atau adik menyesuaikan ya anak-anak.

Selamat mengerjakan, tetap semangat dan jaga kesehatan. Jangan lupa akhiri kegiatan belajarmu dengan berdoa yaa. Sampai jumpa besok! Wassalamualaikum wr.wb



Komentar